Keladi by IG: curlyfloplant |
Penyakit Tanaman Keladi
Penyakit yang sering menyerang tanaman Keladi yaitu penyakit yang menyerang umbi oleh jamur patogen seperti spesies Rhizoctonia dan Phytium. Hal ini dikarenakan tanaman Keladi merupakan jenis tanaman yang tumbuh dari umbi.
Untuk mencegah penyakit pada tanaman Keladi, yaitu dengan merendam umbi di dalam air panas. Setelah direndam, diamkan umbi selama 30 menit untuk membunuh jamur yang berbahaya. Saat sudah kering, barulah tanam kembali Keladi tersebut dan rawat hingga subur.
Hama Tanaman Keladi
Perawatan tanaman Keladi memang tidak sulit, namun bukan berarti tanaman ini bebas hama. Jika garis tepi daun Keladi compang-camping, maka ini bisa jadi sebuah pertanda bahwa ada hama yang menggerogoti daun. Hama yang biasanya menyerang tanaman Keladi adalah kutu dan ulat.
Untuk mengendalikan hama, kamu dapat mencuci daun hingga bersih menggunakan air bersih. Jika merasa perlu dibersihkan lebih lanjut, maka dapat mencuci daun keladi menggunakan sabun hortikultura untuk membersihkan kutu daun.
Cara Merawat Tanaman Keladi
Tanaman Keladi sebenarnya tidak mudah terkena hama atau penyakit, terutama jika dirawat dengan baik. Berikut beberapa langkah perawatan tanaman Keladi agar dapat tumbuh subur :
- Siram secara teratur sesuai kebutuhan berdasarkan kondisi iklim.
- Jaga kebersihan media dan wadah tanaman.
- Berikan sinar matahari yang cukup sesuai dengan kebutuhan jenisnya.
- Beri pupuk secara teratur untuk menjaga nutrisinya.
- Terus perhatikan dan pastikan tanaman bebas hama.