Bagi anda para pekerja lepas atau biasa disebut freelancer tentunya mengenal yang namanya marketplace atau bisa dikatakan sebagai pasar online. Contoh marketplace yang biasanya dikenal adalah Envato marketplace.
Biasanya di marketplace ini terjadi interaksi antara penjual dengan pembeli. Para freelancer akan mengupload hasil karyanya ke website marketplace tersebut, lalu jika ada perusahaan ataupun perorangan yang tertarik dengan hasil karya freelancer maka hasil karyanya akan dibeli.
Namun tahukah anda selain Envato juga ada marketplace menjanjikan milik Indonesia ?
Berikut ini Daftar MarketPlace Bagi Freelancer Indonesia yang menarik untuk dicoba :
1. Freelancer Indonesia (https://www.freelancer.co.id/)
Situs ini merupakan versi Indonesia Freelancer yang merupakan startup asal Australia. Pada Agustus tahun lalu, Freelancer Indonesia mengklaim memiliki lebih dari 350.000 freelancer dan 25.000 pencari jasa.Pada situs ini, kita bisa menelusuri beragam proyek dari berbagai sektor seperti IT, jurnalistik, jasa penerjemahan, marketing, desain, dan masih banyak lagi.
2. Sribulancer (https://www.sribulancer.com/)
Situs marketplace ini resmi diluncurkan September tahun lalu. Melalui situsnya, SribuLancer mengklaim sudah memiliki lebih dari 18.800 freelancer terdaftar dengan lebih dari 770 proyek yang dipasang oleh berbagai perusahaan dan individu.
3. Projects (https://projects.co.id/)
Selain bisa mendapatkan proyek pekerjaan atau menawarkan jasa, pengguna Projects juga bisa melakukan transaksi jual-beli produk digital. Ketersediaan platform jual-beli produk ini merupakan salah satu hal yang membedakan Projects dengan para pesaingnya. Produk-produk digital yang dijual di Projects bervariasi, mulai dari e-book, desain kaos, software, game, template situs, dan produk digital lainnya.
4. Gobann (http://gobann.com/)
Situs ini diperuntukkan bagi freelancer atau siapa pun yang ingin menyediakan jasa “apapun” dengan upah Rp50.000. Situs ini mempunyai dua menu utama yakni Kangtao dan Demand. Kangtao merupakan jasa yang ditawarkan oleh freelancer, sedangkan Demand adalah permintaan jasa dari para klien.
5. Serba50ribu (http://www.serba50ribu.com/)
Situs ini menerapkan upah Rp50.000 untuk setiap jasa yang ditawarkan oleh para freelancer. Bedanya, jika di Gobann pengguna dipermudah dengan menu Kangtao dan Demand, Serba50ribu hanya menyediakan ragam kategori jasa. Serba50ribu menyediakan dua metode pembayaran yakni melalui transfer bank dan PayPal.
Sekian pembahasan Daftar MarketPlace Bagi Freelancer Indonesia yang menarik untuk dicoba, semoga bermanfaat bagi para freelancer.
EmoticonEmoticon